Pemberian nama jalan merupakan hal yang sangat penting dalam tata kota. Dengan adanya nama jalan dapat digunakan sebagai informasi yang penting dalam penulisan alamat, KTP/KK, peta, ataupun untuk keperluan lainnya. Pemasangan papan nama jalan akan memudahkan masyarakat dalam mengenali lokasi tertentu. Selain secara fungsionalnya sebagai penunjuk, tiang papan nama jalan juga dapat menjadi salah satu cara dalam memperindah wilayah tertentu.
Gorong royong pemasangan plang jalan ini dilaksanakan pada hari sabtu, 12 Juni 2021 berlokasi di RT 06 Perumahan Beringin Rindang dikoordinir oleh Akbar sebagai ketua RT setempat. “Kami gotong-royong dan membiayai secara swadaya semuanya. Dari pencetakan plang nama jalan sampai pemasangan. Kami ingin mengganti plang nama yang lama, (karena) sudah lapuk.”
Diketahui papan plang nama yang sudah ada memang terbuat dari kayu dan kondisinya cukup memprihatinkan. Di tempat terpisah, Kepala Desa menyampaikan bahwa pembuatan papan nama jalan dan gang sudah pernah diagendakan. “Sudah beberapa tahun lalu kami agendakan dan bahkan sudah masuk RPJM kami, tetapi memang bukan di tahun-tahun ini, apalagi di masa pandemi seperti sekarang, dimana sebagian dana dan kegiatan mengalami re-focusing.” Ungkap Tamel.
Tiang plang nama tersebut terbuat dari galvanis berukuran tinggi sekitar 200 cm dengan ukuran papan namanya 15 cm x 40 cm terbuat dari aluminium. Terkait dengan pemasangan plang jalan ini mendapat tanggapan sangat positif dari warga. "Sangat bagus dan bermanfaat jadi lebih kelihatan. Juga lebih cantik.",ujar Ashari. Plang nama sudah selesai dipasang di semua gang di RT. 06. Diharapkan hal ini menjadi inspirasi dan motivasi bagi warga-warga lain di Desa Pasir Panjang. [AWM]